Senin, 05 Januari 2015

FILTER BIOLOGIS YANG SIMPLE

Jika tidak mau ribet dengan berbagai kerumitan filter kolam,salah satunya dalah dengan membeli filter kolam yang sudah jadi. Anda tinggal menyesuaikan spesifikasi filter dengan ukuran kolam yang dimiliki. Namun demikian tentunya harus bersiap dengan dana yang bisa jadi tidak sedikit. Selain itu dalam memilih filter untuk kolam adalah kemudahan dalam maintenance dan mudah dibersihkan. Berbagai merek produk filter kolam tersedia di pasaran, salah satunya adalah Nexus. Produsen nexus memproduksi berbagai varian filter kolam antara lain Nexus Easy Pod, Nexus Eazy 210, Nexus Eazy 310 dan lain sebagainya.

Sistem filtrasi Nexus sendiri diklaim sebagai filter kolam ikan koi yang paling sukses di dunia. Hal ini karena didukung oleh desain yang inovatif dan menggunakan teknologi yang mutakhir. Selain itu berbagai kemudahan dalam membersihkan filter menjadi pertimbangan tersendiri. Ada katup yang tinggal dibuka untuk membersihkan filter. Nexus filter sendiri telah terbukti merajai pasar filter kolam koi selama 8 tahun yang terus menjaga reputasinya.

Nexus Easy Pod







Nexus Easy Pod, Filter Untuk Kolam Mini

Model filter ini merupakan filter untuk kolam berukuran kecil dan tentunya harga yang lebih murah. Easy Pod merupakan gabungan filter mekanis dan biologis dalam satu paket. Easy Pod terdiri dari Setlement vortex, stainless steel basket untuk menjebak partikel sebelum akhirnya masuk ruang filter biologis. Nexus Easy Pod dilengkapi pula dengan pompa air Airtech dan juga UV lamp 18 watt. Filter ini cocok untuk kolam taman dengan volume 20000 liter atau kolam koi dengan volume 10000 liter air. Nexus Easy Pod juga menjadi filter pilihan untuk kolam karantina.




Kunjungi Toko-toko akuarium terdekat Anda

Related Posts:

  • 10 Inspirasi Air Mancur Terindah di Dunia part 1Di edisi ini Waterdecor splash news mencoba memberikan inspirasi desain air mancur yang indah di seluruh dunia. Berikut ini diantaranya 1.Fountains of Bellagio (Las Vegas): Pertunjukan Koreografi Air Fountains of Bellagio H… Read More
  • Musical Fountain ‘menghipnotis’ pengunjung??Berdasarkan pengamatan tim waterdecor dilapangan, ternyata Musical Fountain, ataupun water features yang dibuat melalui desain dan konsep yang matang, mampu , menyedot perhatian pengunjung dibeberapa tempat di Jakarta.  … Read More
  • Desain Air Mancur InspiratifTim Waterdecor, splash newsletter kembali akan mengupas desain-desain air mancur inspiratif yang ada diseluruh dunia. Pada edisi Waterdecor splashnewsletter  September ini, kami akan mengajak Anda ke salah satu daerah di… Read More
  • Water feature karya waterdecor di Sukarno HattaWaterdecor mendapat kesempatan untuk membuat water feature di bandara Soekarno Hatta di terminal 2 Internasional. Dengan konsep sederhana dan asri, menjadikan fitur air tampak menyatu dengan interior keseluruhan terminal 2 te… Read More
  • 10 Air Mancur Terindah di Dunia part 2Di edisi ini Waterdecor splash news mencoba melanjutkan memberikan inspirasi desain air mancur yang indah di seluruh dunia. Semoga beberapa ide desain yang ada, dapat memberikan inspirasi bagi aplikasi desainBerikut ini diant… Read More

0 komentar:

Posting Komentar